Pantai Sisi Pulau Serasan Objek Wisata Unggulan Natuna

Pantai Sisi Pulau Serasan Kepulauan Riau

Posted on

Keindahan objek wisata Pantai Sisi terletak di kecamatan Pulau Serasan Kabupaten Natuna Provinsi Kepulauan Riau. Pantai sisi merupakan salah satu kekayaan alam yang dimiliki Kabupaten Natuna. Pulau Serasan yang terletak di ujung sering kali disebut oleh masyarakat sekitar dengan nama Pulau Tujuh.

Secara geografis, Pantai Sisi Serasan ini ini lebih dekat dengan Provinsi Kalimantan Barat dan dekat dengan batas negara tetangga yakni Malaysia bagian Timur (Serawak). Cara menuju Pantai Sisi Pulau Serasan dari Ranai yang menjadi ibukota Kabupaten Natuna, kita bisa menggunakan transportasi laut Kapal Pelni KM. Bukit Raya dan atau dengan menggunakan kapal perintis dari pelabuhan Penagi.

Jarak tempuh dari Ranai Natuna ke Pulau Serasan memakan waktu kurang lebih sekitar 10 hingga 12 jam. Jangan kuatir, meski perjalanan yang cukup lama, mata Anda akan dimanjakan pemandangan keindahan pulau-pulau bagian dari Provinsi Kepri. Penginapan di Pulau Serasan pun juga sudah tersedia, jadi jangan takut jadi gembel di sana :).

Sedangkan cara menuju lokasi ke pantai Sisi Serasan bagi para pengujung yang datang dari luar daerah, mereka bisa masuk Serasan melalui Pontianak dengan menumpangi kapal dari Pontianak selama beberapa jam. Atau jika dari Batam, Anda bisa naik pesawat Ke Natuna kemudian dari Ranai menggunakan kapal.

BACA JUGA  Berkunjung ke Tempat Wisata di Natuna

Sebagai tempat wisata masyarakat lokal, Objek Pantai Sisi Serasan ini memiliki air dan pantai yang cukup bersih. Memiliki bentuk lebar dan memiliki panjang lebih kurang 8 km, Pantai Sisi juga dijadikan sebagai tempat para nelayan untuk beristirahat. Karena keaslian dan keindahannya, Pantai Sisi di Serasan Pernah di nobatkan sebagai salah satu pantai alami yang terbaik di dunia (Best Undiscovered Beach) versi majalah Islands, edisi September 2006.

Pantai Sisi Pulau Serasan Objek Wisata Unggulan Natuna

Selain tempat wisata murah Pantai Sisi Serasan, masih ada beberapa objek wisata di Kecamatan Serasan. Diantaranya : Pantai Pasir, Pantai Sepandok, Pantai Teluk Siti Dewi, Pantai Teluk Aur, Pantai Resam, Pantai Tarum, Pantai Jodoh, Pantai Sempadi, Pantai Bungim.

Sama seperti keindahan objek wisata pantai di Natuna lainnya, pantai Sisi dan pantai di Serasan lainnya memiliki keindahan birunya air laut dan pasir putih yang mampu memanjakan para pengunjung untuk menjadikan tempat liburan murah meriah di Natuna dan sekitarnya.

Dan di waktu tertentu, penduduk lokal dan para pengunjung tempat wisata Pantai Sisi Pulau Serasan dan objek wisata pantai di Serasan lainnya juga dapat berkesempatan melihat penyu bertelur di pinggiran pantai.

BACA JUGA  Berkunjung ke Tempat Wisata di Natuna

Seperti halnya di daerah Natuna, kerajinan anyaman yang memiliki khas motif anyamannya menjadi oleh-oleh khas pantai Sisi pulau Serasan. Selain oleh-oleh, permainan gasing merupakan permainan rakyat Natuna yang sudah membudaya. Permainan gasing ini biasanya diperlombakan antar kelompok permainan.

Pantai Sisi Pulau Serasan Objek Wisata Unggulan Natuna

Sebagai mutiara di ujung utara Natuna, tempat wisata pantai Sisi Serasan ini memiliki keindahan pantai yang masih alami. Tidak jauh dari pantai Sisi juga terdapat bukit Serasan nan hijau dan dihadapanya terdapat laut biru yang dimeriahkan oleh kapal dan pompong para nelayan yang hilir mudik dari kalimantan dan Kucing Malaysia Timur.

Objek wisata Pantai Sisi memiliki keunggulan yang jarang sekali dimiliki pantai lainnya di Kabupaten Natuna. Salah satu keunikan adalah biji pasir yang lebih besar atau lebih kasar dari pantai lainnya, pasir jenis ini biasanya tidak berdebu dan juga tidak berlumpur. Hal ini akan membuat para wisawata akan lebih nyaman bersantai karena pakaian tidak kena lumpur.

BACA JUGA  Berkunjung ke Tempat Wisata di Natuna

Bagi pecinta Sunset, pantai Sisi Serasan Natuna pemandangan Sunset sudah tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi pantai tersebut, kemudian setelah matahari perlahan-lahan terbenam, maka lampu-lampu dari tengah lautan mulai terlihat berkemilau, baik lampu kapal maupun lampu-lampu mercusuar.

Demikianlah ulasan mengenai objek wisata murah pantai Sisi Pulau Serasan Natuna Kepulauan Riau ini. Semoga artikel ini bisa dijadikan tips liburan murah Anda. Jika bermanfaat jangan segan untuk klik share artikel ini, dan juga jika ingin menambahkan atau bertanya gunakan form komentar di bawah. Selamat Berlibur !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *