Bagi kamu yang berada di Balikpapan dan ingin mencoba keseruan berwisata ditempat ini, maka kamu dapat menikmati kawasan wisata Bukit Bangkirai. Berwisata di hutan hujan tropis sambil berpetualang dan menikmati keindahan alam adalah hal seru yang dapat kamu lakukan sebagai salah satu alternatif wisata.
Bukit Bangkirai merupakan kawasan wisata yang di kelola oleh PT. Inhutani, Balikpapan. Lokasinya berada di jalan Soekarno – Hatta kilometer 38, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Balikpapan.
Objek wisata Bukit Bangkirai ini terletak di dalam hutan Kalimantan. Bukit Bangkirai merupakan kawasan wisata hutan hujan tropis yang masih sangat alami dan asli. Kawasan yang di buka pada tahun 1998 ini juga merupakan kawasan konservasi yang dapat juga berfungsi sebagai tempat penelitian.
Walaupun letaknya berada di hutan hujan tropis, bukan berarti tempat ini minim fasilitas. Kawasan Bukit Bangkirai telah dilengkapi dengan beragam fasilitas seperti restoran, kolam renang, cottage, jungle cabin, bangunan rumah tradisional suku Dayak yaitu rumah panjang yang berfungsi sebagai ruang pertemuan dan lain sebagainya.
Bukit Bangkirai Kawasan Wisata Alam Di Balikpapan Yang Mempesona
Di kawasan 1500 hektar ini kamu dapat menikmati keindahan alam yang sangat menawan, udaranya sejuk dan suasana yang masih sangat asri. Kicauan burung yang bernyanyi pun dapat kamu dengar di kawasan ini. Berbagai jenis pohon tumbuh di hutan ini.
Pohon-pohon yang berusia puluhan tahun hingga yang berusia lebih dari seratus tahun tumbuh tinggi menjulang. Jenis pohon Bangkirai merupakan maskot dari Bukit Bangkirai, tumbuh tinggi menjulang dan mendominasi jenis pepohonan lain yang tumbuh di kawasan ini.
Kawasan Wisata Bukit Bangkirai juga dilengkapi dengan kebun buah seluas 4 hektar. Berbagai jenis bunga pun tumbuh subur di kawasan wisata ini. Setidaknya ada 45 jenis tanaman anggrek termasuk anggrek hitam yang langka di tanam di sini. Selain berbagai jenis tanaman, aneka satwa juga dapat kamu lihat di kawasan ini. Satwa-satwa seperti berbagai jenis burung, owa-owa, monyet ekor panjang, dan berbagai jenis satwa lainnya hidup di kawasan hutan ini.
Nah Inilah Tempat Wisata Di Pulau Derawan, Surga Tersembunyi Di Kalimantan Timur
Selain menikmati keindahan alam dengan berbagai jenis flora dan faunanya, di kawasan ini juga terdapat jalur trekking. Setidaknya terdapat 7 buah jalur trekking yang dapat kamu pilih mulai dari jarak dekat sekitar 150 meter hingga jarak trekking sejauh 6 kilometer.
Kamu tidak perlu merasa takut akan tersesat karena ditempat ini ada pemandu yang akan menemani kamu selama perjalanan. Jika kamu memiliki waktu panjang dan cuaca sedang bersahabat, tidak ada salahnya jika kamu mengambil jalur trekking yang panjang.
Di kawasan objek wisata Bukit Bangkirai ini kamu juga dapat menguji nyali kamu untuk meniti jembatan gantung (canopy bridge). Jembatan ini merupakan tempat favorit para pengunjung yang datang ke tempat ini. Jembatan gantung yang memiliki panjang 64 meter ini di bangun diatas ketinggian 30 meter dan menghubungkan lima buah pohon bangkirai.
Untuk sampai ke jembatan ini, maka kamu harus menaiki anak tangga memutar yang mengelilingi sebuah pohon bangkirai raksasa. Dari atas jembatan kamu akan dapat menikmati pemkamungan indah hamparan hutan hujan tropis.
Hembusan angin kencang juga dapat kamu rasakan dari atas jembatan ini. Kian kaki melangkah maka jembatan akan bergoyang-goyang. Dan semakin ketengah maka jembatan akan semakin bergoyang. Untuk keselamatan, maka jembatan ini tidak boleh dinaiki oleh banyak orang.
Ada satu program yang dicanangkan di Kawasan Wisata Bukit Bangkarai. Yaitu, program adopsi pohon. Program ini bermaksud mengajak baik pihak pemerintah maupun pihak swasta untuk mengadopsi dan menjadi orang tua asuh bagi pohon-pohon yang tumbuh di kawasan ini.
Caranya adalah dengan membayar sejumlah iuran yang akan digunakan sebagai dana pemeliharaan pohon tersebut. Dan sebagai kenang-kenangan saat berkunjung ke kawasan wisata Bukit Bangkarai, kamu dapat ikut serta menanam pohon di area yang telah di sediakan oleh pengelola.